Mengenali Penyakit Seputar Payudara

Diposting oleh admin04 on Selasa, 08 November 2011


Kenali Penyakit Seputar Payudara berikut beberapa penyakit yang timbul di sekitar area payudara :
1. Cyclic mastalgia
 ditandai dengan rasa nyeri yang tidak terlalu menyengat tapi berlangsung lama. Penyakit disebabkan oleh fluktuasi hormonal yang terjadi pada wanita setiap bulan. Untuk mengurangi rasa sakitnya, cobalah untuk diet rendah lemak dan perbanyak mengkonsumsi sayuran.
 
2.Fibrosostik
merupakan suatu penyakit yang terjadi karena kelenjar susu melebar dan berisi air. Penyebabnya tak lain adalah karena ketidakseimbangan hormonal. Cobalah untuk mengurangi konsumsi garan dan cokelat.

3.Kista
biasanya menyerang wanita yang berusia 40 tahun, penyakit ini bisa merupakan kelanjutan dari keadaan fibrosostik yang membesar. Atau bisa juga merupakan tumor yang membesar dan berisi cairan.

4.Fibroadenomas
merupakan tumor jinak yang membesar dengan sangat lambat. Tapi tetap saja Anda tak boleh membiarkannya dan harus segera diangkat karena merupakan bentuk ketidaknormalan.

5.Paget desease
merupakan gejala kanker stadium dini. Gejalanya adalah, punting susu terdapat luka yang tidak sembuh-sembuh selama sedikitnya dua bulan. Sifat penyakit ini cepat sekali berkembang dan akan terus menyebar melalui saluran kelenjar susu dan berakhir di punting.

6.Inverted nipple
merupakan keadaan normal jika sudah terjadi sejak awal. Saat wanita akan menyusui, punting bisa keluar dengan sendirinya karena desakan kelenjar susu yang berkembang. Tapi jika Anda dalam kondisi baik-baik saja tapi tiba-tiba punting tenggelam dengan sendirinya, maka ini bisa merupakan gejala kanker.

7.Tumbuh rambut di bagian punting
merupakan kondisi normal. Rambut ini boleh saja dicabut, masalahnya adalah bekas cabutannya ditakutkan akan menimbulkan luka dan memyebabkan infeksi

8.Peradangan pada payudara
Payudara bisa meradang oleh banyak hal.
Mungkin sebab adanya abses atau timbunan nanah di dalam kelenjar susu,
Atau ada sumbatan saluran air susu, dan paling sering dijumpai infeksi kelenjar susu
Pada ibu yang sedang menyusui. Kita menyebutnya Mastitis.

9. kanker payudara atau carcinoma mammae.
Kanker ini di indonesia tergolong kanker nomor dua setelah kanker leher rahim ( carcinoma cerivis uteri ), yang bersifat ganas. 
Jika ibu mengidap kanker payudara, jenis kanker ini bersifat menurun pada anak juga.Sering terjadi pada wanita yang tidak punya anak. Pemeriksaan apa yang perlu dilakukan?
Setelah dokter memeriksa secara fisik pada payudara, pemeriksaan mammografi 
Merupakan cara rutin untuk mendeteksi adanya sesuatu di payudara.
Namun sekarang pemeriksaan ini diragukan oleh karena sering tidak tepat.
Jika ukuran tumor masih terlalu kecil, sering tidak terdeteksi, 
Dan bisa juga positif palsu. Mestinya bukan tumor, terbaca sebagai tumor.

Memeriksa ulang dengan pemeriksaan biopsi merupakan standar emas untuk konfirmasi apa sesungguhnya yang sedang tumbuh dalam payudara.

Read More at : kagakribet.com

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar